Riau Book – Ratusan Mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi konsentrasi Hubungan Masyarakat (Humas) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Riau menghadiri seminar yang diadakan Persatuan Hubungan Masyarakat (Perhumas) Riau di Labor Pariwisata UNRI, Rabu (7/12).
Kegiatan yang diisi oleh Okta Hari Fandi dari Chevron dan Refki Riyantori dari Garuda Indonesia mengulas Strategi Public Relations dalam Menangani Isu.
Refki mengatakan jika ada haters yang kontra terhadap perusahaan, tim PR akan melakukan verifikasi apakah isu yang dimunculkan suatu pihak apakah benar atau tidak.
“Buzzer boleh digunakan untuk melipat gandakan informasi yang baik. Mereka bisa membangun citra yang baik terhadap suatu perusahaan,” ujarnya.
Menurut mahasiswa jurusan Komunikasi angkatan 2013, Muhamad Idrus (21) seminar ini sangat bermanfaat untuk mendapatkan informasi tentang strategi PR dalam menangani isu dan mengetahui tentang perusahaan.
“Selain itu, saya juga ingin mengetahui sejauh mana pekerjaan praktisi Humas dalam dunia kerja karena sejauh ini hanya tahu teori saja,” ucapnya.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Perhumas Riau Djarot Handoko. Ia mengatakan kegiatan ini merupakan program Perhumas Goes to Campus. Kegiatan ini merupakan pengetahuan untuk para mahasiswa jika telah bekerja di bidang PR.
“Saat ini sangat banyak isu yang berkembang sehingga harus banyak memfilter berita yang memang benar dan tidak benar. Seorang PR harus bisa memangani isu dengan baik sehingga citra positif perusahaan dapat terjaga,” ucap Manajer Corporate Communications PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP).