Jakarta | Selasa, 29 September 2015
Badan Pengurus Pusat PERHUMAS berkesempatan untuk berkunjung ke Kediaman Ketua MPR RI untuk bersilaturahim langsung dengan Bapak Zulkifli Hasan (Ketua MPR RI). Pada silaturahim kali ini BPP PERHUMAS diwakili oleh beberapa pengurus pusat seperti Bapak Agung Laksamana (Ketua Umum), Bapak Heri Rakhmadi (Wakil Ketua Umum 1), Ibu Ita Kusumawati (Sekretaris Umum), Bapak Pamungkas Trishadiatmoko (Ketua KNH 2015), Bapak Emilia Bassar (Ketua Bidang Komunikasi & Publikasi), Bapak Tarsih Ekaputra (Ketua Bidang Pengembangan BPC), Bapak Kelik Prakoso (Anggota Bidang Riset dan Kompetensi) beserta Reylando (Anggota PERHUMAS Muda). Kunjungan ini diterima dengan hangat oleh Bapak Zulkifli Hasan.
Tujuan silatuhrami PERHUMAS kali ini selain memperkenalkan BPP PERHUMAS, juga ingin mendapatkan advice dari Bapak Zulkifli Hasan karena acara KNH 2015 mengandung tema yang cukup relevan dengan praktisi PR dan juga untuk bangsa Indonesia, selain itu juga membangun trust dan reputasi sehingga sesuai dengan empat pilar kebangsaan yang sedang digiatkan, dan itu juga sesuai dengan visi misi PERHUMAS.
Menurut Ketua MPR RI reputasi itu sangat penting, tapi jangan seperti sekarang ini, humas itu seperti tidak pada jalurnya dengan mengurusi permasalahan yang tidak terlalu penting. Orang akan maju itu kalau berfikirnya maju, perilakunya orang juga mau maju, tapi perilaku orang kita berbeda terlalu banyak berbicara yang tidak perlu dan tidak ada isinya sama sekali padahal seharusnya kita berfikir bagaimana lima tahun kedepan dan ini Humas ini penting untuk membenahinya. Maka harapan ketua MPR RI berharap PERHUMAS dapat membuat acara KNH 2015 ini yang berkualitas.
Dengan adanya audiensi ini PERHUMAS sangat menginginkan bahwa Ketua MPR RI Bapak Zulkifli Hasan bisa meluangkan waktu untuk dapat sharing kepada PERHUMAS, karena rencananya acara KNH 2015 akan dihadiri oleh 300 – 400 peserta dan Bapak Zulkifli Hasan selaku Ketua MPR RI dalam silatuhrahmi menegaskan bahwa BPP PERHUMAS beserta para peserta KNH 2015 nantinya diperbolehkan bekunjung ke gedung MPR RI untuk bisa mendengar visi dan misi dari Bapak Zulkifli Hasan.